Kamis, 26 September 2013

Pencitraan-Pencitraan Mahasiswa di Kampusnya


Kuliah adalah momennya kita lepas dari sekolah yang mengharuskan kita berseragam. Nggak salah deh kalau kuliah jadi dianggap sebagai saatnya anak muda untuk bebas berekspresi nunjukin jati diri.

Kami paham banget, mahasiswa terutama mahasiswa baru pasti mengalami euforia mencitrakan jati dirinya dalam pergaulannya di kampus. Dari mulai penampilan, pakaian, tingkah laku di-set sedemikian rupa biar citranya bisa dilihat orang-orang.

Bahkan nggak jarang juga loh yang sampe berusaha keras demi pencitraan itu.
Nah, atas nama hiburan dan sedikit bumbu ngeceng-cengin, kami mau membedah pencitraan-pencitraan mahasiswa di lingkungan kampusnya.

Pencitraan Anak Gunung

Mahasiswa yang pengin keliatan sebagai anak gunung atau anak pecinta alam biasanya sih menganggap kampus sama alam bebas itu nggak beda. Perlakuan mereka sama, bahkan nggak jarang juga barang yang mereka bawa ke kampus sama kayak barang yang dibawa kalau mereka naik gunung.

1. Pake jaket gunung walau pun suhu di kampus terik dan panas banget. Kamu tahu kan jaket gunung itu tebal dan besar.
2. Kelihatan dekil dan sering sengaja nggak mandi. Bisa jadi hal ini dilakukan agar mereka terus merasa hidup di alam.
3. Selalu bawa perkakas atau pisau.  Mereka bawa pisau lipat, menggunakan karbiner atau kompas sebagai gantungan kunci.
4. Tasnya kayak bawa baju selemari.

Pencitraan Anak Bola

Mahasiswa golongan ini banyak banget memang ditemui. Maklum, hampir semua mahasiswa cowok pasti gila sama bola. Tapi nggak semua cowok yang gila sama pencitraan sebagai anak bola, hanya anak-anak dengan ciri-ciri seperti inilah yang termasuk:

1. Ke kampus nenteng-nenteng gulungan tabloid olahraga.
2. Kalau kuliah pagi keliatan ngantuk-ngantukan karena malemnya begadang nonton bola.
3. Mood kuliahnya tergantung kemenangan tim kesayangannya. Walau sebenernya dia hepi tapi kalau ada yang ngomongin kekalahan timnya dia keliatan kecewa berat.
4. Sering banget pake jersey tim kesayangannya ke kampus meskipun KW. Kamu inget tokoh Ucup di serial Bajaj Bajuri? Nah, seperti itulah kira-kira.
5. Selalu siap dengan sepatu futsal entah itu dipake atau ditaronya di tas. Tiap kuliah udah selesai, kalau biasanya anak-anak lain ngajakin nongkrong ke mal dia mah selalu ngajak “futsal yuk!”

Pencitraan Anak Organisasi

Nggak sedikit juga kan anak-anak yang doyan banget organisasi. Bisa jadi waktu SMA mereka adalah petinggi OSIS atau memang udah bawaan alam aja mereka jadi begitu.

1. Mengajukan diri jadi ketua kelas.
2. Sering mondar-mandir dari ruangan satu ke ruangan lainnya.
3. Ke mana-mana nenteng map. Isinya biasanya sih proposal atau surat-surat gitu.
4. Wallpaper di hapenya adalah quote-quote dari motivator gitu, atau logo organisasinya.
5. Selalu up-to-date tentang info demo atau aksi.

Pencitraan Anak Band

Mahasiswa, terutama cowok-cowok, banyak banget yang doyan musik. Tapi nggak semuanya ngaku sebagai anak band. Cuma mereka dengan ciri-ciri seperti inilah...

1. Gaya rambutnya nggak lazim. Biasanya sih ngikutin para musisi idolanya. Ada yang mohawk, gondrong, poni gorden warteg, gundul skinhead atau potongan retro yang motongnya kelihatan seperti pake mangkok ditemplokin di kepala.
2. Lagu-lagu di gadget-nya nggak popular. Jangankan tau, nyebut nama bandnya pun kadang-kadang susah, pokoknya kalau kita lihat music playernya kita bakal merasa orang awam banget di dunia musik. Karena bagi mereka, semakin aneh nama band dan judul lagunya, semakin keren.
3. Sering pake baju band. Ya ini mah standar lah, setiap anak musik emang senang menunjukkan band kesukaaannya dengan memakai kaosnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar